Hei, kamu!!
Apa sih sebenarnya maumu?!
Asal kamu tahu,
Kamu itu tinggal di mataku
Kalau kamu tak ingin tenggelam, tolong jangan buat aku menangis!!
Kamu juga sudah lama berdiam di hatiku
Kalau kamu tak mau keracunan, tolong jangan buat hatiku sakit!!
Tanpa sadar pula kamu hidup di otakku
Kalau kamu tak ingin pusing, tolong jangan buat ia terbebani!!
Dan dengan seenaknya kamu melekat di lidahku
Jadi tolong jangan buat ia berlaku bohong, kalau kamu tak sudi ku ludahi!!
2 Comments











